Tes Wawancara Uji Kemampuan dan Kapasitas Calon Anggota Panwascam Untuk Pilkada

Admin Humas
19 Mei 2024 45 x Berita

foto saat Bawaslu Donggala lakukan tes wawancara calon anggota Panwascam untuk Pilkada 2024

DONGGALA -  Bawaslu Kabupaten Donggala,

jelang hari pertama peserta tampak antusias dalam mengikuti tes wawancara Calon Anggota Panwaslu Kecamatan untuk Pilkada serentak di Kabupaten Donggala.

Diketahui sebanyak 19 orang peserta baru, calon anggota Panwascam yang dinyatakan lulus setelah menjalani tes tertulis beberapa hari yang lalu.

Selanjutnya Tim pokja kembali mengundang untuk mengikuti tes wawancara yang dimulai pada hari ini, sebagai penentuan calon terpilih untuk mengawal demokrasi yang bermartabat.

Sesuai jadwal yang telah ditetapkan, peserta yang mengikuti tes wawancara berasal dari tujuh Kecamatan yakni Sindue Tombusabora, Sindue Tobata, Sindue, Banawa Selatan, Banawa Tengah, Labuan dan Pinembani.

Tes wawancara dijadwalkan tim pokja berlangsung selama dua hari, sabtu hingga minggu. Pun Peserta yang mengikuti seleksi dengan nilai tertinggi, selanjutnya akan dilantik pada penghujung bulan Mei 2024 mendatang.

Melalui seleksi wawancara, tim penguji dalam hal ini Bawaslu Donggala benar-benar selektif melakukan proses seleksi, ikhtiar dalam menggali segala informasi, terkait kemampuan para peserta terkait kepemiluan, dalam hal pengawasan Pemilu, pencegahan pelanggaran, kompetensi, integritas, profesionalisme dan netralitas, serta hal-hal terkait kemampuan dalam memimpin sebuah kelembagaan nantinya.

hal ini dilakukan agar seleksi calon anggota panwascam benar-benar berkompeten dan mampu menjadi penyelenggara pemilu yang berkualitas, independensi dalam menegakkan keadilan pemilu maupun pemilihan yang demokratis.

Karena sejatinya Panwaslu Kecamatan merupakan sumbangan yang berharga dalam upaya menegakkan demokrasi, sebagai tugas dalam mengawal dan mencegah terjadinya pelanggaran di tingkat Kecamatan yang merupakan ujung tombak pengawasan sebagai garda terdepan dan merupakan motor penggerak kesuksesan Pilkada serentak mendatang di Kabupaten Donggala. Sabtu (19/5/2024).

Humas Bawaslu

panwaslu kelurahan desa rekrutmen PKD Rekrutmen Bawaslu rekrutmen panwaslu kecamatan kedudukan panwascam kewajiban panwascam wewenang panwascam tugas panwascam pilkada 2024 pemilihan 2024 panwascam existing Pemilihan Pilkada 2024 Rekrutmen Panwascam panwascam Bupati Donggala Pilkada Donggala Rekrutmen Pengawas Pemilu Pengawas Kelurahan Desa Panwaslu Kecamatan Bawaslu Donggala

Berita Terpopuler